Friday 5 August 2011

Woww…! Video Fenomena Alam Jelang Buka Puasa

Sore itu, Jumat (5/8/2011), sambil menunggu waktu berbuka puasa. Aku dan Hilman, putra bungsuku yang kini berusia 1 tahun 8 bulan, sedang berjalan-jalan mengendarai sepeda motor Ninja-150 RR untuk menyaksikan suasana lalu-lalang masyarakat di Kota Gorontalo.


Tapi seperti biasa, aku hanya lebih banyak memperhatikan posisi duduk Hilman di tangki motor yang tak jarang digesernya ke depan lalu ke belakang, bagai seorang pembalap. Hingga ketika tiba-tiba tangannya menunjuk ke atas langit, diikuti kepalanya menengok ke atas lalu kebelakang menatap wajahku, membuat aku harus buru-buru menepi ke bibir jalan dan segera kuikuti “permintaannya” untuk melihat ke atas langit.

Woww… Subhanallah. Benar saja, mata Hilman telah menangkap sebuah fenomena alam, yang membuatku bergegas untuk merekamnya dengan video via handphone. Sungguh, aku merasa kagum dan takjub.

Kagum terhadap putraku yang pada usianya kini ternyata sudah sensitif melihat sesuatu yang indah, dan sekaligus takjub menyaksikan fenomena alam yang elok. Sungguh, semuanya itu adalah kekuasaan Allah dan merupakan tanda-tanda bagi orang-orang yang berfikir.

Ini videonya: (Silakan amati dan simpulkan sendiri!! Kira-kira awan yang menggumpal secara teratur itu berbentuk dan menyerupai bentuk apa?)